Dukun adalah....

Dukun adalah. #Thedukun   #Salahkaprah
Aku selalu merasa bahagia setiap kali melihat dia. Rasa bahagia yang tidak bisa kulukiskan dengan kata-kata.

Seperti bahagianya seorang kekasih ketika berjumpa orang yang di kasihinya...
Seperti bahagianya seorang sahabat ketika bertemu teman sejatinya...
Bahagia tanpa beban dan mendamaikan...

Ya... berada di dekatnya membuatku merasa damai. Sense of humornya yang tinggi membuatku tergelak.  Pilihan katanya mungkin banyak yang berkonotasi buruk, tapi ketika dia yang mengucapkan tiada rasa yang menyakitkan.


Mungkin karena dia mengucapkannya dengan tulus, untuk mengingatkan...
Bukan sengaja menghinakan...

Dari sekian banyak kata yang sering di ucapkannya, ada 1 kata yang jika digunakan untuk memanggilnya akan membuatnya berada dalam dilema.
Satu kata yang merunjuk pada profesinya... #Dukun

Seperti hari itu. Ketika melihat dia, aku langsung menyapanya...
"Assalamualaikum, bu dukun..."
"Wa'alaikumsalam, pasien..."

"Aku bukan pasien, aku tidak datang untuk berobat..." elak ku.
"Lalu untuk apa kau kesini?? Menuhin tempat saja..."
"Untuk melihatmu, dukun kesayanganku..." jawabku sambil merangkulnya.

Dia menyentuh lembut tanganku yang merangkul pundaknya, "jadi, bagimu... Aku ini dukun??"

Aku mengangguk, "dukun penyembuh... Penolong sesama."

"Mana ada dukun yang menyembuhkan. Semua dukun itu menyakiti. Bukan menolong. Pura-puranya menolong, padahal nambahi penyakit..."

"Itu dukun santet. Kalau dukun bayi? Bukankah menolong kelahiran bayi? Dukun pijat mengobati pegal-pegal..."

"tapi kalau orang bilang dukun, itu pasti negatif. Pakai sesajen, dupa, baca-baca mantra dan lain-lain. Aku kan tidak..."

"Mereka salah kaprah. Mari kita lihat definisi dukun sesungguhnya.."

#wikipedia:
✅Dukun atau "orang pintar" adalah  orang yang memiliki kelebihan dalam hal kemampuan supranatural yang menyebabkannya dapat memahami hal tidak kasat mata serta mampu berkomunikasi dengan arwah dan alam gaib, yang dipergunakan untuk #membantu menyelesaikan masalah di masyarakat, seperti penyakit, gangguan sihir, kehilangan barang, kesialan, dan lain-lain.

#KBBI:
✅Dukun adalah orang yang mengobati

"Jadi??
"Entahlah. Kalau kau sebut aku dukun pasti banyak yang tidak terima, karena konotasinya negatif..."

"Betul. Ada penyelewengan di sini. Ternyata bukan uang atau cinta saja yang bisa diselewengkan. πŸ˜… Tapi #maknakata juga bisa diselewengkan.." ucapku.

"Lalu bagaimana?? Kalau kau sebut aku sebagai dukun, orang-orang akan mencacimu.. Membully mu.. πŸ˜”"

"Bukankah sebelum kenal bu dukun aku sudah sering dibully?? Not a big deal!! 🀷‍♀️"

"Yakin sanggup?? Artis korea saja sampai bunuh diri gara-gara di bully lho.."

"Untungnya, aku bukan seorang artis... πŸ˜‰"

"Dan aku hanya seorang dukun... πŸ˜‰" ucapnya dengan nada bercanda.

"Tapi bukan sembarang dukun... Tapi dukun kesayanganku 😘😘" sahutku cepat.

Dia tergelak sembari menjitak lembut keningku.

Aku tersentak bangun karena jitakannya. Ternyata aku bermimpi.

Kusentuh keningku. Ada hawa sejuk mengalir masuk kedalam pori-poriku. Migrain yg kuderita semalam sudah lenyap entah kemana. Aku mengucap syukur dalam hati...
.
Kulirik jam dinding, 2.45 am. Akusegera bangkit dari berbaringku, karena ingat belum sholat isya...

Jangan sampai aku melupakan 5 waktu yang menjadi kewajianku. Sebab itu sama saja dengan menihilkan nasehatnya....

#portalfiksi

Tambahkan Komentar Sembunyikan

more Quotes